Music News

Padi Reborn Siap Gelar Konser Exclusive di Kota Surabaya

GO-STAGE.com – Group band Padi Reborn akan menggelar konser di Surabaya. Hal ini setidaknya dipastikan oleh pihak penyelenggara pada saat digelarnya jumpa pers 1 Februari 2018 kemarin.

Setelah sukses menggelar konser exclusive bertajuk “The Intimate Concert Padi Reborn” di The Pallas Jakarta, Rabu 31 Januari 2018, kini giliran Padi Reborn menyapa penggemarnya di kota kelahirannya sendiri. Sebagai rangkaian dari konser di Jakarta, Konser exclusive BOLD Xperience bertajuk “Padi Reborn-Welcome Home Concert” ini akan digelar pada Sabtu, 3 Februari 2018 bertempat di Grand City Surabaya.

Selaku penyelenggara, pihak Kayana Delapan dan Strategic Partner Berlian Entertainment mengungkapkan bahwa setelah konser intimate sukses menghibur sobat Padi Reborn di Jakarta maka pekan ini giliran sobat Padi Surabaya yang dapat menyaksikan penampilan mereka secara exclusive dan di kemas kreatif. Dalam konsernya nanti para penonton akan di ajak menelusuri sekilas perjalanan karir musik Padi selama berkarya.

Rama Moekito selaku Direktur Kayana Delapan juga mengungkapkan bahwa ada satu hal lagi yang istimewa dalam gelaran konser exclusive Padi Reborn ini, yaitu program peduli sesama, berderma untuk program sosial dan kemanusiaan, dengan memberikan 2,5% dari hasil penjualan tiket konser di Jakarta dan Surabaya kepada ACT (Aksi Cepat Tanggap) Care for Humanity untuk kemudian disalurkan melalui tiga program mereka, yaitu untuk kapal kemanusiaan Palestine, peduli musisi dan membangun sekolah.

Pada konser di Surabaya nanti akan didukung oleh bintang tamu Andien dan paduan suara (choir) dari Universitas Airlangga, Surabaya. Group Padi Reborn sendiri masih tetap pada formasi sama, yaitu Piyu (gitar), Fadly (vokal), Ari (gitar), Rindra (bass) dan Yoyo (drum).

Kebersamaan setelah vakum cukup lama diakui para personel Padi Reborn seperti saat mereka baru pertama gabung dalam sebuah kelompok musik. Ari (sang gitaris) mengatakan bahwa waktu itu sebetulnya mereka hanya ingin vakum beberapa bulan. Tetapi, ternyata malah kelewatan sampai tujuh tahun. Diakui Ari, persoalan menjadi tidak mudah lantaran mereka harus meluruhkan egoisme masing-masing. Meski begitu, mereka bersyukur. justru mengalami pencerahan selama masa vakum tersebut.

Pernyataan yang sama dilontarkan oleh Yoyo (drummer). Bagian tersulitnya memang menyambung kembali chemistry. Karena itu mereka masih belum memutuskan untuk membuat album baru. Menurut Yoyo, album keenam mereka baru akan diproses pertengahan 2018. Sekarang mereka masih fokus ke konser terlebih dahulu.

Hal senada juga dilontarkan Piyu. Personil yang menjadi motor dari karya grup musik Padi menambahkan bahwa lagu-lagu mereka tidak akan keluar dari konsep yang selama ini sudah ada. Tetap seperti yang sudah ada di ingatan penggemar setia mereka. Namun mereka akan memberi sentuhan aransemen dan sound yang berbeda agar bisa akrab dengan penikmat musik yang muda usia. Hal itu mereka lakukan sebagai penguat unsur musik sehingga yang muda bisa ikut nyaman menikmati.

Pada kesempatan lain, Dino Hamid dari Berlian Enternainment mengatakan bahwa seperti yang diketahui Padi Reborn sudah pernah tampil sebagai warning up di beberapa kota besar sebelumnya, yang membedakan konser exclusive mereka kali ini adalah kemasannya, dibuat berbeda. diantaranya dapat dilihat dari logo berwarna “gold”. Warna gold pada tulisan logo Padi mempunyai makna khusus bahwa para sobat Padi bisa menikmati sajian konser dengan tata panggung dan tata cahaya yang sudah pasti keren dan istimewa.

Sekilas tentang Padi, group band ini telah mengeluarkan 5 studio album, yaitu album “Lain Dunia” (1999), “Sesuatu Yang Tertunda” (2001), “Save My Soul” (2003), “Padi” (2005) dan “Tak Hanya Diam” (2007). Padi juga mengeluarkan album kompilasi yang berjudul “The Singles” yang dirilis pada 2011. Lagu “Sobat”, “Mahadewi”, Begitu Indah”, “Semua Tak Sama”, “Sang Penghibur” akan menjadi beberapa lagu dalam setlist mereka untuk konser exclusive mereka nanti.

Photo by: Kristanti Dewi Prapurtya

Advertisement

About Admin

Music, Event, Traveling & Lifestyle News and Photography

Discussion

No comments yet.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s


Copyright © 2023 GO-STAGE.com Email: info@go-stage.com

%d bloggers like this: