Ajang pencarian bakat Indonesian Idol 2014 memasuki malam puncak-nya. Seperti tahun sebelumnya malam puncak Indonesian Idol dilakukan dua kali, pertama adalah Malam Final yang diselenggarakan pada Jumat, 16 Mei 2014 dan kedua adalah Malam Result (pengumuman pemenang) yang dilaksanakan pada Jumat, 23 Mei 2014. Penyelenggaraan malam puncak Indonesian Idol tersebut mengambil tempat di Hall D2 Gedung JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Stage Photography Indonesia, adalah salah satu komunitas fotograpi yang turut mengambil peran dalam peliputan acara Indonesian Idol 2014. Sebagai Mitra profesional fotograpi dan melalui kerjasama yang baik dengan pihak RCTI, tim Stage Photography Indonesia melakukan peliputan mulai dari Malam Eliminasi 13 Besar, Spektakuler Show Pertama sampai dengan Keduabelas, hingga Malam puncak (Final dan Result).
Sebagai wujud dari komitmen untuk turut andil dalam mempromosikan ajang bergengsi tahunan ini, tim Stage Photography Indonesia mempersembahkan Pameran Foto Hasil Peliputan selama musim Indonesian Idol 2014. Sebanyak 40 foto terbaik dari penampilan seluruh kontestan Indonesian Idol 2014 dipamerkan pada malam final (16 Mei 2014) dan malam result (23 Mei 2014) Indonesian Idol.
Bagi pihak RCTI sebagai stasiun Kebanggaan Bersama Milik Bangsa yang memiliki hak siar ekslusif dari acara Indonesian Idol, ajang Pameran Foto ini adalah yang pertama kali selama 10 tahun penyelenggaraan Indonesian Idol dan tentunya turut memberi warna dan menambah nilai positif dari program pencarian bakat bergengsi tersebut. Berikut adalah foto-foto suasana Pameran Foto Hasil Liputan Indonesian Idol 2014.
makasih bro Danan atas jempolnya….:-)