GO-STAGE.com – Setelah satu tahun vacuum karena pandemi, Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2022 (BNI JJF 2022) akhirnya kembali digelar.
Tidak kurang 542 musisi baik lokal maupun manca negara tampil dalam festival tahunan yang dilaksanakan oleh PT. Java Festival Production ini pada 10 panggung selama tiga hari berturut turut 27, 28, 29 Mei 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Indonesia.
Eforia penonton yang rindu akan pertunjukkan musik secara offline sangat terasa. Meskipun persyaratan untuk dapat membeli tiket yang diterapkan pihak penyelenggara lumayan ketat, khususnya persyaratan yang berhubungan dengan aturan pemerintah terkait pandemi covid, namun di luar dugaan antusias penonton rupanya cukup tinggi. Belum ada data resmi berapa jumlah penonton yang datang, namun pada hari pertama pelaksanaan BNI JJF 2022, suasana penonton terasa sangat padat di setiap panggung yang tersedia.
Suasana di beberapa booth makanan dan minuman juga terasa padat. Jika boleh membandingkan, suasana ini hampir sama saat pelaksanaan BNI JJF terakhir, 2020, sebelum keluarnya kebijakan pemerintah untuk menghentikan segala aktifitas pertunjukkan secara offline akibat pandemi.
Beberapa artis yang perform di hari pertama juga tak luput menjadi daya tarik bagi penonton untuk hadir. Adanya nama Jojo sebagai artis luar yang tampil pada special show di BNI Hall Stage cukup menarik antusias penonton, dan juga nama besar penyanyi senior Vina Panduwinata, yang dinobat tampil pada sesi penutup di BNI Hall Stage juga. Meskipun tampil terakhir di luar dugaan penampilan artis senior ini dipadati penonton.
Penampilan Maliq & D’Essentials di BonCabe Stage tidak kalah menariknya. Group yang memang di setiap performnya menyedot banyak massa ini tampil ciamik dengan lagu-lagu andalannya. Begitu juga penampilan Marcell Siahaan di Java Jazz Hall Stage. Meskipun kali ini Marcell tampil lebih banyak dengan nuansa jazz, namun animo penonoton tetap tinggi.
Masih di BNI Hall Stage, penampilan Erwin Gutawa yang kali ini berkolaborasi dengan penyanyi Lea Simanjuntak, Andmesh Kamaleng, dan penyanyi senior Ruth Sahanaya juga menyedot banyak perhatian penonton. Sementara di MLD Stage Bus ada Fiersa Besari yang mengaku cukup kaget tapi senang saat dinobat untuk tampil di BNI JJF 2022. Fiersa sempat berseloroh menyampaikan keheranannya bisa diundang tampil di BNI JJF 2022, mungkin karena dia memakai mobil honda jazz, jadinya bisa tampil. Selorohannya ini tentunya langsung disambut tawa penonton.
Yang tidak kalah menarik adalah kejutan di MLDSpot Hall Stage. Saat The Bakuucakar tampil dinobat juga tampil istri dari mendiang Glenn Fredly. Malam itu The Bakuucakar tampil memang lebih banyak untuk mengenang Glenn Fredly.
Selain para artis performa yang sudah disebutkan, berikut adalah artis-artis (baik lokal maupun manca negara) yang tampil pada hari pertama pelaksanaan BNI JJF 2022. Pada Blibli Hall Stage ada nama Sri Hanuraga & UPH.com, Saleka, dan Keyon Harrold. Pada BNI Hall Stage seperti yang disebutkan di atas ada Erwin Gutawa, Special Show Jojo, dan Vina Panduwinata, Pada BonCabe Stage selain Maliq N D’Essentials ada group Susu dan RAN. Pada Brava Hall Stage tampil Monita Tahalea, Jeff Lorber Fusion Trio with Joel Taylor and Nate Phillips, dan ditutup Adhitia Sofyan. Pada Grab Hall Stage ada Yefta dan Teman Tidur, Emma-Jean Thackray, dan Hablot Brown.
Pada Java Jazz Hall Stage setelah Marcell tampil Endah N Rhesa, dan The Bad Plus. Kemudian pada MLD Stage Bus tampil Adoria (MLD Jazz Project S1), Bass G feat Matthew Sayersz, Lomba Sihir, dan ditutup Fiersa Besari. Di MDLSpot Hall Stage, selain The Bakuucakar tampil selanjutnya Gabe Bondoc, dan Jakob Osawa.
Di panggung Teh Botol Sosro Hall, tampil Andmesh Kamaleng, Andien, dan Adikara Fardy feat Ron King Horn Section. Yang menarik saat penampilan Andmesh dipertengahan tiba tiba muncul Erwin Gutawa yang akhirnya memainkan dua buah lagu bersama Andmesh, padahal setelah itu mereka juga bakal tampil di BNI Hall Stage. Terakhir di panggung outdoor Wonderful Indonesia Stage, tampil berturut turut Culture Project, Idgitaf, Jebung & Indomusikgram Community, dan ditutup penyanyi muda berbakat Sivia.
Discussion
No comments yet.